Samsung Galaxy S2 Terjual Hingga 20 Juta

Diposting oleh Unknown on Senin, 18 Juni 2012

Samsung Galaxy S2
Sungguh Fantastis , Samsung Galaxy S2 berhasil terjual hingga 20 juta unit. Sebelum benar-benar meluncurkan Galaxy S III, Samsung berhasil mencetak prestasi bagus dalam soal penjualan Galaxy S II. Sejak diluncurkan pada April tahun lalu, sampai saat ini ponsel Galaxy S II sudah berhasil dikapalkan hingga 20 juta unit. Memang jumlah ini masih kalah banyak dari penjualan Galaxy S yang sudah hadir pada tahun 2010, di mana sampai saat ini penjualannya telah mencapai 22 juta unit. Menurut Samsung, sedikit lambannya Galaxy S II, tidak terlepas dari perang paten dari Apple.
Apple sendiri mencetak rekor penjualan luar biasa, sebab iPhone sampai akhir tahun lau menjual iPhone hingga 93 juta. Bersaing ketat dengan Samsung, yang secara keseluruhan telah sukses menjual 95 juta ponsel cerdas. Demikian data dari IHS iSuppli. Setelah ini, Samsung Galaxy S III dikabarkan akan jadi ponsel pintar berikutnya, yang diunggulkan oleh raksasa elektronik Korea Selatan ini.

Galaxy S III akan mengenakan prosesor Exynos baru, yaitu Exynos 4412. Ini adalah prosesor quad core berukuran 32 nanometer, yang berlandaskan arsitektur ARM Cortext A9. Sebagai tambahan, S III juga akan dibekali RAM sebesar 2GB (lebih besar dari S II), yang akan membuat kendali multitasking dan permainan menjadi lebih efektif.
Sumber

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Terima Kasih Sudah Berkunjung ,, Jangan Lupa Berikan Komentarnya Untuk Artikel Ini