Peranan Sporozoa - Ciri ciri Sporozoa - Contoh contoh Sporozoa
Semua anggota filum Sporozoa tidak memiliki alat gerak dan bersifat
parasit, tubuh terbentuk bulatatau bulat panjang.
Perkembangbiakan/siklus hidupnya dapat dibagi atas tiga stadium:
a. Schizogonia : Terbentuk secara membelah dan terjadi setelah menginfeksi inang
b. Sporogoni : Pembentukan spora di luar inang dan merupakan stadium efektif.
c. Gamogoni : Tahap pembentukan sel-sel gamet terjadi di dalam tubuh inang perantara atau nyamuk
Contoh contoh Sporozoa dan jenis jenis Sporozoa
- Plasmadium vivax, penyebab penyakit malaria tertiana dengan gejala demam (masasporulasi) selang waktu 48 jam.
- Plasmodium malariae, penyebab penyakit malaria Quartana dengan gejala demam(masa sporulasi) selang waktu 72 jam.
- Plasmodium falcifarum, penyebab penyakit malaria tropika dengan gejala demamyang tidak teratur.
- Plasmadium ovale, disebut malaria ovale tertiana, akan tetapi gejala demamnya lebihringan daripada malaria tertiana yang disebabkan Plasmodium vivax
Ciri ciri Sporozoa
- Tidak memiliki alat gerak.
- Hidup sebagai parasit pada hewan dan manusia.
- Hanya memiliki satu inti dengan bentuk bulat dan oval.
- Pergerakan dilakukan oleh kontraksi seluruh sel.
- Makanan secara laogsung diserap dari inang.
- Respirasi dan ekskresi dilakukan dengan cara difusi.
- Reproduksi secara aseksual dengan cara pembelahan dan terjadi di dalam tubuh manusia dinamakan schyzogoni (schyzogami).
- Reproduksi seksual dengan cara pertemuan mikrogamet dan makrogamet yang terjadi di dalam tubuh nyamuk yang dinamakan sporogoni (sporogami).
Peranan Protozoa Bagi Kehidupan
- Protozoa yang merugikan antara lain Plasmodium, Entamoeba hyctolitica,Trypanosoma dan Balantidium.
- Protozoa yang menguntungkan antara lain, Entamoeba coli yang hidup di usus sapidapat membantu pencernaan sapi. Rhizopoda ada yang memiliki cangkang keras untuk melindungi selnya. Cangkang tersebut dari silikon (contoh Radiolaria) atau kalsiumkarbonat (misal Foraminifera). Keduanya hidup di laut. Jika hewan tersebut mati makacangkangnya tetap utuh dalam waktu yang lama sehingga dapat berubah menjadi fosil.Fosil ini digunakan untuk menentukan umur lapisan bumi atau sebagai petunjuk sejarah bumi. Disamping itu fungsi lainnya adalah digunakan sebagai petunjuk adanyasumber minyak bumi.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar
Terima Kasih Sudah Berkunjung ,, Jangan Lupa Berikan Komentarnya Untuk Artikel Ini