Manfaat Jeruk Nipis Sebagai Obat Tradisional

Diposting oleh Unknown on Sabtu, 17 November 2012



Selain dapat dibuat minuman yang menyegarkan, jeruk nipis merupakan bahan racikan untuk obat/jamu tradisional yang
berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai penyakit, diantaranya:
- Batuk: dapat diberi obat dengan racikan 1 sendok maka air jeruk nipis dicampur dengan 1 sendok makan kecap. Diminum 3x sehari.

- Batuk Rejan: dapat diberi obat dengan racikan 5 lembar daun sirih, 5 buah cengkeh, setengah biji pala, air jeruk nipis 2 sendok makan, 1 gelas air putih. Bahan-bahan tersebut direbus hingga airnya tinggal separuh. Air tersebut diminumkan 3x sehari, sekali minum 1 sendok makan.

- Amandel: perasan air jeruk nipis (2 buah) dicampur dengan kapur sirih (enjet)
sedikit. Ramuan tersebut diminum 3x sehari. Apabila diminum secara teratur, 3-4 hari sesudahnya sudah mulai dapat dirasakan khasiatnya.

- Kurang darah: air jeruk nipis 3 sendok makan, dicampur dengan 2 buah kuning telur ayam kampung, 1 sendok makan madu. Serta perasan air dari bayam yang masih segar sebanyak 1 ikat. Obat tersebut diminum setiap hari sampai badan terasa segar dan sehat. Untuk pencegahan, ramuan tersebut dapat diminum seminggu sekali.

- Menambah nafsu makan: satu sendok air jeruk nipis dicampur gula sampai rasa masamnya berkurang.

- Susah tidur: setengah genggam bunga jeruk nipis dimasukkan dalam air teh hangat kemudian diminum. Ramuan tersebut dapat membuat syaraf tidak tegang dan tidur anda dapat lebih nyenyak.

- Ramuan KB tradisional: 1 ons jahe, 1 buah laos, 1 sendok makan merica halus, 1 bag. ragi tape, air jeruk nipis (1 buah), 1 sendok garam. Cara membuat: terlebih dahulu jahe dan laos diparut (dihaluskan), ragi tape dihaluskan. Bahan-bahan tersebut dicampur menjadi satu, diperas, kemudian disaring. Airnya diminum oleh suami maupun istri sebulan 3x.

Demikian antara lain manfaat jeruk nipis. Semoga bermanfaat.

Pustaka:
Djais, S dkk. 1982. Siaran Pedesaan. Dinas Pertanian Tanaman Pangan Propinsi Daerah Tingkat I Jawa Tengah. Semarang.

{ 1 komentar... read them below or add one }

Pemeliharaan Mesin mengatakan...

makasih untuk infonya

Posting Komentar

Terima Kasih Sudah Berkunjung ,, Jangan Lupa Berikan Komentarnya Untuk Artikel Ini