Manfaat Tanaman Dadap Serep Untuk Kesehatan

Diposting oleh Unknown on Selasa, 27 November 2012


 
 
Dadap atau cangkring (dadap ayam, dadap laut (Jw.; dadap blendung (Sd.); theutheuk (Md.); dalungdung (Bal.); deris (Timor); galala itam (Maluku) dan lain-lain), adalah sejenis pohon anggota suku Fabaceae (=Leguminosae) yang menyebar secara alami di pantai dan daerah-daerah di belakangnya, terutama di dekat-dekat muara sungai.

Pohon Dadap merupakan penghuni asli hutan-hutan pantai, mulai dari Afrika Timur, India, Asia Tenggara, Kepulauan Nusantara hingga Australia, yang tumbuh baik di daerah lembab dan setengah kering, dengan curah hujan 800 – 1500 mm pertahun dan 5-6 bulan basah. Ditanam untuk pelbagai keperluan, dadap sering dijumpai mulai dari wilayah pesisir hingga elevasi sekitar 1500 m dpl.

Meskipun mampu hidup pada pelbagai keadaan tanah, dadap menyukai tanah-tanah yang dalam, sedikit berpasir, dan berdrainase baik. Dadap mampu tumbuh pada tanah-tanah bergaram, tanah yang terendam air secara berkala, dan tanah kapur berkarang. Kisaran pH tanah antara 4.5 – 8.0.

Dadap serep memiliki kandungan tanaman herbal dan manfaatnya yaitu : mengandung zat alkaloida yang sifatnya mendinginkan dan antiradang. Kulit kayunya berkhasiat mengencerkan dahak.

Manfaat tanaman herbal dadap serep:



1. Demam
Kulit dan cabang muda dadap serep diremas, sedikit adas dan pulosari diseduh dengan 1 gelas air. Minum ramuan ini 2x sehari.


2. Demam nifas
Beberapa helai daun muda dadap serep ditumbuk, lalu borehkan ke perut. Lakukan ini 2x sehari.


3. Bengkak

Beberapa helai daun dadap serep ditumbuk, lalu borehkan ke bagian yang bengkak. Lakukan sesering mungkin.


4. Melancarkan ASI
Beberapa helai daun dadap serep diremas. Lalu diseduh dengan 1 gelas air. Minum ramuan ini 1x sehari


5. Sakit Kepala

Beberapa helai daun dadap serep diremas, lalu diborehkan ke dahi


6. Mencegah Keguguran
Beberapa helai daun dadap serep ditumbuk, lalu diborehkan tebal-tebal pada perut. Ganti ramuan ini 3x sehari.


7. Perut Mulas
Cara I : Daun dadap serep dilayukan di atas api, taruh di atas perut.
Cara II : Beberapa helai daun dadap serep, beberapa lembar daun sosor bebek ditumbuk sambil diberi sedikit air. Lalu, borehkan ramuan ini ke perut.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Terima Kasih Sudah Berkunjung ,, Jangan Lupa Berikan Komentarnya Untuk Artikel Ini